Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com

Berhaji Semakin Mudah Berkat Dana Talangan Haji

Berhaji Semakin Mudah Berkat Dana Talangan Haji

Berhaji Semakin Mudah Berkat Dana Talangan Haji 

 

Menunaikan ibadah haji sekarang semakin dipermudah dengan hadirnya produk Dana Talangan Haji bagi calon jamaah haji oleh Perbankan Syariah .

Lantas, apa itu dana talangan haji?


Dana talangan haji adalah pinjaman yang diberikan oleh kalangan perbankan syariah kepada calon jamaah haji untuk mendapatkan porsi haji atau keberangkatan haji lebih awal.
Di masyarakat umum terdapat pro  kontra tentang dana talangan haji ini. Ada yang berpendapat bahwa antrian panjang haji regular ini sebagai akibat dari dana talangan haji. Namun, mari kita teliti lebih jauh tentang hal ini ditinjau dari pendapat para ulama dan orang sholeh berikut ini.

Isu yang berkembang di masyarakat dalam menyikapi fatwa tentang Pembiayaan Pengurusan Haji LKS(Lembaga Keuangan Syariah) berkaitan dengan istitha’ah ; yaitu orang yang sudah istitha’ah (mampu) untuk melakukan ibadah haji merasa terhalangi oleh orang yang memperoleh fasilitas dari bank yang berupa talangan haji sehingga mendapatkan porsi haji lebih awal. Di sisi yang lain, keberadaan dana talangan haji dirasakan tidak sejalan dengan ruh syariat Islam yang menganjurkan kaum muslimin dari berhutang.


Lantas bagaimana hukum pembiayaan pengurusan haji yang dilakukan oleh sejumlah perbankan syariah? Bagaimana kaitan syarat  istitha’ah dengan pelaksanaan ibadah haji? Apakah sebaiknya pembiayaan pengurusan haji oleh LKS diberhentikan untuk menghindari panjangnya daftar tunggu?
Hukum pembiayaan pengurusan haji oleh lembaga keuangan syariah adalah boleh (mubah/ja’iz) dengan syarat mengikuti/taat pada dhawabith yang terdapat dalam fatwa DSN-MUI Nomor: 29/DSN-MUI/VI/2002 tentang Pembiayaan Pengurusan Haji Lembaga Keuangan Syariah, yang ketentuannya antara lain: LKS hanya mendapat ujrah (fee/upah) atas jasa pengurusan haji, sedangkan qardl yang timbul sebagai dana talangan haji tidak boleh dikenakan tambahan.


Istitha’ah adalah syarat wajib haji (bukan syarat sah haji), Upaya untuk mendapatkan porsi haji dengan cara memperoleh dana talangan haji dari LKS adalah boleh, karena hal itu merupakan usaha/kasab/ ikhtiar dalam rangka menunaikan haji. Namun demikian, kaum muslimin tidak sepatutnya memaksakan diri untuk melaksanakan ibadah  haji sebelum benar-benar istitha’ah dan tidak dianjurkan untuk memperoleh dana talangan haji terutama dalam kondisi antrian haji yang sangat panjang seperti saat  ini.

Sebaiknya yang bersangkutan tidak menunaikan ibadah haji sebelum pembiayaan talangan haji dari LKS dilunasi.

Dengan adanya dasar hukum yang jelas mengenai dana talangan haji ini, Anda tidak perlu khawatir lagi untuk menunaikan ibadah haji meskipun menggunakan dana talangan haji.


Keuntungan memakai dana talangan haji ONH Plus :

1.    Jangka waktu pinjaman 12 bulan
2.    Plafond pinjaman yang besar hingga Rp 24,5 juta
3.    Pelunasan sesuai pokok pinjaman (tanpa marjin/kelebihan atas pokok)
4.    Biaya administrasi hanya dikenakan sekali ( di dalam satu periode pembiayaan )
5.    Tanpa biaya asuransi jiwa
6.    Pelunasan sebelum jatuh tempo tidak dikenakan denda
7.    Berdasarkan prinsip syariah dengan akad al-qardh (pinjaman)


Persyaratan memeperoleh dana talangan haji ONH Plus :

Perorangan (WNI) dengan semua jenis pekerjaan :
karyawan tetap, karyawan kontrak, wiraswasta, guru, dokter dan profesional lainnya


Persyaratan Administratif untuk Pengajuan dana talangan haji ONH Plus :

1.    Memiliki Tabungan di salah satu Bank Syariah
2.    Formulir permohonan pembiayaan untuk individu
3.    Fotocopy KTP dan Kartu Keluarga
4.    Fotocopy Surat Nikah (bila sudah menikah)
5.    Asli slip gaji & surat keterangan kerja (untuk pegawai/karyawan)
6.    Fotocopy mutasi rekening buku tabungan/statement giro 3 bulan terakhir
7.    Fotocopy rekening telepon dan listrik 3 bulan terakhir
8.    Laporan keuangan atau laporan usaha ( bagi wiraswasta dan profesional )

Ayo segeralah bulatkan niat suci menunaikan ibadah haji sebagai salah satu syarat sempurnanya islam seorang muslim. Apabila ada yang kurang jelas, kami siap membantu untuk  menunaikan ibadah haji ONH Plus Anda semuanya.


Berhaji Semakin Mudah Berkat Dana Talangan Haji

Terima kasih telah membaca artikel tentang Berhaji Semakin Mudah Berkat Dana Talangan Haji di blog Paket Murah Umroh Plus Wisata Muslim Dan ONH Plus jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.

Artikel terbaru :

Mas Sehat | Blog Tentang Kesehatan | Mas Sehat ~ Blog Tentang Kesehatan | www.mas-sehat.com